Pesona Bidadari Tak Bersayap, Siap Menghiasi Tribun Divisi Utama Piala Bupati Cup 2022.
Jangan takut bersaudara, ketika tidak ada perbedaan antara kita, Karna perbedaan itu baik, yang tidak baik itu, saling membedakan...
Dan Sepak bola sanggup mengurai itu semua menjadi keindahan-keindahan tak ternilai harganya.
Jika semua kita mampu menyadari sungguh esensi sepak bola. Sepak bola itu akan indah, jika kita mampu membuatnya menjadi indah.
Salah satu keindahan paling istimewah di tengah hangatnya sebuah pertandingan sepak bola adalah hadirnya ribuan bidadari tak bersayap yang menghiasi seisi tribun panggung, dalam mendukung dan menyoraki team kesayangannya tiap kali berlaga. Tak kenal panas, hujan, berdebu apalagi biaya. Bukan soal. Intinya bisa nonton bola dan bisa mendukung team kesayangan atau sebisanya bisa menyaksikan sang idola bermain.
Hingga kecupan hangat dan pelukan mesrah dari sang sumber kekuatan kepada para seniman kulit bundar,
Adalah pemandangan paling romantis dalam sepak bola.
Baik itu sebagai seorang Ibu memeluk putranya seusai laga, seorang Istri mengecup tangan suaminya sebelum masuk lapangan, hingga Sang pacar memberi senyum termanis saat menyaksikan sang pacar melakukan selebrasi gol, hingga sebagai Fans, hingga teman atau sahabat baik. Semua tersaji setiap kali adanya hajatan akbar sepak bola.
"Untuk yang jomblo, harap jangan baper... Hhh..."
Iyah...
Potret sepak bola akan terbingkai indah, jika suasana damai, aman dan nyaman mesti dipupuk dan dipelihara dengan baik dan santuy oleh kita semua, agar semua yang datang nonton bola, terlebih yang sudah jauh-jauh datang, rela membuang waktu, tenaga, hingga merogoh saku untuk uang tiket masuk lapangan, bisa mendapat imbalan yang sepadan dengan hati dan jiwa merasa terhibur, bergembira ria dan sekaligus cuci mata dengan daya tarik pesona para bidadari yang berbaris indah di tengah tribun ketika sudah hadir di lapangan saat nonton bola...
Bidadari Tribun tak bersayap siap menghiasi panggung Divisi Utama Piala Bupati Cup 2022.
Di Sepak bola,
Ia mempertemukan banyak warna, identitas hingga jenis kelamin.
Dan untuk menyatukan perbedaan-perbedaan itu, hanya CINTA dan KEDEWASAAN kita semua sebagai penikmat, pecinta, pecandu bola ketika datang menonton bola.
Harapan besarnya, semoga kita semua sama-sama berkomitmen untuk menjaga dan memelihara suasana aman, damai dan bersahabat sepanjang gelaran turnamen paling bergengsi, kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Flores Timur, Divisi Utama Piala Bupati Cup 2022...
Karna jika itu bisa dan tercipta dengan indah dan sempurna,
Sepak bola Flores Timur akan selangkah lebih maju dan akan cepat berkembang hingga mampu bersaing di level yang lebih tinggi dan pastinya akan mampu berprestasi. Semoga.
Salam sepak bola damai dan bersahabat...
Komentar
Posting Komentar