"Dari Awal Berkat Tuhan Benar-benar Nyata, Semua Berjalan Sesuai Rancangan-Nya, Tutur Rudi Tokan..."

Kilas Balik Pembukaan Pesparani Nasional II Kupang, 2022...
-----------------------------------------------------

Berkaryalah itu tanpa batas, 
Lepas menjadi dirimu sendiri,
Berkarya itu harus sakit,
tapi bukan jiwa, Terinspirasi dari sosok pendahulu itu tidak ada salahnya, tapi jangan pernah menjadi dirinya, Berkarya itu menggali, untuk menemukan karakter dalam diri.
Puji Tuhan, Pesparani Nasional II Kupang 2022, berjalan meriah dan spektakuler, ungkap Rudi.

Berkarya itu untuk kebahagiaan yang kita ciptakan sendiri, bukan dari orang lain, Seni itu tidak murah, karena kebebasan yang melahirkan keindahan-keindahan itu mahal, ungkap Rudi Tokan, salah satu Aktor penting, dibalik megahnya Pesparani Nasional II Kupang 2022. 

Masih dari panggung megah Pesparani Nasional II Kupang 2022,
Mirip Basilika Santo Petrus, Kota Vatikan, buah tangan Timo Lengari bersama Crew, yang seketika Tuai banjir pujian dan jadi icon tuk  para peserta Pesparani berselfi ria, jadi tranding topik Para penggila Seni dan heboh di media sosial.

Bagaimana tidak,
Acara Pembukaan PESPARANI II Tingkat Nasional di GOR Oepoi Kupang 28 Oktober 2022 berlangsung sangat Meriah dan Spektakuler, Tak pernah dibayangkan sebelumnya. Bahwa acara akan berjalan se-waohhh ini, dan NTT mendadak viral di media sosial.
10.000 penari Kolosal dalam opening Ceremony Pesparani Nasional II Kupang, 2022.

Dari NTT, Nusa Terindah Toleransi untuk Nusantara, Maju, Damai dan Jaya, pesan yang bisa dipetik dan diwartakan untuk Indonesia, di sebuah hari bersejarah dimana Indonesia sedang memperingati Hari Sumpah Pemuda 28/oktober 2022.

Berbagai atraksi seni dan kreasi bercita rasa kebudayaan dan keberagaman Indonesia yang mewarnai panggung utama
Pesparani, sebanyak 34 kontingen dari semua propinsi se-Indonesia telah hadir di acara pembukaan dengan memakai pakaian adat khas daerah masing-masing, tampak begitu bahagia, dan larut dalam kegembiraan.
 
Semua yang kontingen peserta lomba, siap menunjukan penampilan terbaik mereka dalam Lomba Pesta Paduan Suara Gerejani, Pesparani tingkat Nasional II 2022 di Kupang, NTT.

Kegiatan Perlombaan,
Diawali dengan Misa pembukaan, yang diPimpin oleh Romo Ignasius Kardinal Suharyo bersama konselebran para uskup dan imam dari berbagai keuskupan di Indonesia. 
Wajah Indonesia Di Kupang.

Peserta PESPARANI seluruhnya berjumlah 2.154 orang, namun hebatnya yang menghadiri Misa Pembukaan diperkirakan sekitar kurang lebih 14.000 orang. 

Sungguh besar kasih Tuhan dalam kegiatan Ziarah Iman Katolik terbesar Se-Nusantara ini dalam Madah, Pujian, Tarian dan Mazmur,
Semua dari Awal, berkat dan campur tangan Tuhan benar-benar nyata, 
Ungkap Rudi Tokan Lagi.

Beragam tamu undangan hadir di acara pembukaan, Para Uskup Se Nusantara, Para Imam, Biarawan-biarawati, ribuan umat Katolik dari berbagai Provinsi, Gubernur NTT bersama jajaran Pemerintahan, dan para tamu penting yang hadir.

Setelah perayaan misa kudus,
Opening Ceremony di awali dengan  Tarian Patan Jagung dari Sumba, yang melibatkan 10.000 penari, Tarian Kolosal/ KONTAS yang melibatkan 1500 penari, semarak Kembang Api, dan tarian JAI dari kab. Ngada, yang jadi rangkaian acara spektakuler dalam opening Ceremony Pesparani Nasional II Kupang 2022, Jumad, 28/10/2022.
Panggung Megah, Pesparani Nasional II Kupang 2022...

Sungguh,
NTT benar-benar menunjukan kemampuan terbaik sebagai Tuan Rumah, dan menegaskan jati diri sebagai Propinsi Pluralisme, Nusa dengan TingkaT Toleransi Terindah, bahwa NTT bisa, NTT mampu, NTT hebat, Pesparani Nasional II Kupang 2022, yang sejauh ini berjalan aman dan lancar. Kegiatan dibuka 28 oktober dan akan berakhir pada 31 oktober 2022...

#Sukseskan Pesparani Nasional II.
#NTT bisa, NTT Mampu...!!!

By
Lensa N.T.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sosok Di balik Panggung Megah Pesparani Nasional II Kupang 2022

Sejarah Indah Para Pemenang 1912 Watoone Cup 2022...