Serangkaian Tour Garuda Jr Jalin Persahabatan Dalam Sepak bola.

Friendly Match GRD JR 2022,
Dari Titik 0 Kilometer...⚽📷
-------------------------------------------------

Markas Ikan Tongkol Bele Sinariang, menjadi titik keempat, yang dikunjungi team Garuda Jr dalam potret Friendly match GRD JR 2022.
Garuda Jr ketika berada di markas Ikan Tongkol Bele Sinariang. 

Sejak awal november silam, 
Markas Benteng Batu, Pamri Riangduli, menjadi titik pertama, anak-anak GRD JR melakukan serangkaian tour untuk menjalani laga persahabatan sekaligus saling silahturami sesama gila bola. 

Markas Baobage FC, desa Regong, 
Kec. Witihama, jadi titik kedua, 
GRD JR menjajaki rumput hijau Baobabe FC, dilain sisi sekaligus, membangun keakraban sesama 
gila bola orang kampung, di tengah usia anak-anak yang masih proses tumbuh kembang...
Garuda Jr saat berada di Markas Baobage FC .

Sepulang dari Markas Baobage, 
Anak-anak GRD JR memiliki sekeping cerita dari Baobage yang sangat berkesan, bahwa ternyata, sepak bola bisa lebih dari sekedar menang dan kalah atau sebatas juara dan rivalitas semata di atas 
kArpet kusam gengsi dan ambisi. 

Bahkan anak-anak GRD JR timbul hasrat untuk ingin bertandang kembali ke Markas Baobage FC,
Mungkin ada rindu yang terpenggal 
di markas Baobage FC...

Pelan-pelan anak-anak mulai  menyadari bahwa sepak bola,
Bisa lebih dari sebatas kata...
Lebih dari sekedar basa-basi. 

Iyah...Mungkin. 

Kemudian Mini Estadio Pored, Kandang Nisanulan FC, jadi titik Ketiga, GRD JR melakoni laga persahabatan dengan Team Kota Raja FC, dari Desa Sagu Atumatan. 
Kemudian Titik Keempat, 
Kumpulan eks bintang-bintang 
AFM U-13 dan U-15 Part I, II, III dan IV yang pernah berseragam Garuda JR, musim 21/22 ini, melaju langkahnya ke markas Ikan Tongkol FC, Lapangan hijau Belle Sinariang, melakoni laga persahabatan sekaligus reuni para juara AFM U-15 part I dan III dengan Laskar Pesisir Pantai, Perselaya Lamahala,
Minggu, 27/11/2022...

Friendly Match GRD JR 2022 titik keempat di penghujung November ini, jadi titik terakhir, untuk dijedah sementara, mengingat anak-anak butuh persiapan diri dan fokus belajar menghadapi jadwal ujian sekolah yang akan segera mereka hadapi di awal desember ini. 

Memasuki liburan panjang akhir
Tahun, akan dilanjutkan lagi dengan serangkaian Tour GRD JR part II. 

Rencananya akan Mencoba lakukan tour ke Daratan Solor dan Larantuka. Jika ada kesempatan baik dan pula didukung dengan situasi dan keadaan yang memungkinkan... 

Bersambung.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

"Dari Awal Berkat Tuhan Benar-benar Nyata, Semua Berjalan Sesuai Rancangan-Nya, Tutur Rudi Tokan..."

Sosok Di balik Panggung Megah Pesparani Nasional II Kupang 2022

Sejarah Indah Para Pemenang 1912 Watoone Cup 2022...